Direktur DPPM UII, Eko Siswoyo, ST., M.Sc.ES., Ph.D saat menyampaikan informasi tentang DPPM UII dan dengan berbagai aktivitasnya (Foto: Widodo)

KALIURANG (UII News). “Tujuan dari kegiatan benchmarking ini untuk mendapatkan pemahaman yang lebih baik tentang penyelenggaraan MBKM, tentang bagaimana pengelolaan Pengabdian kepada Masyarakat baik untuk dosen maupun mahasiswa, bagaimana pengelolaan KKN UII dan juga untuk bersilaturrahmi”. Demikian disampaikan oleh Ketua Lembaga Pengabdian Masyarakat (LPKM) Universitas Muslim Indonesia (UMI) Makassar, Prof. Dr. H. Achmad  Gani, SE., M.Si. saat bersilturrahmi ke Direktorat Penelitian dan Pengabdiab Masyarakat (DPPM) Universitas Islam Indonesia (UII), Kamis, 15 Jumadilakhir 1445 H/28 Desember 2023 M.

Keinginan tersebut ditanggapi dengan hangat oleh Direktur DPPM UII, Eko Siswoyo, ST., M.Sc.ES., Ph.D. Beliau banyak menceritakan  tentang pelaksanaan MBKM, tentang penelitian dosen dan juga laboran, tentang proposal penelitian hingga pengelolaan KKN. Belia menyebutkan bahwa DPPM UII saat ini menjadi tulang punggung dalam memajukan riset dan aplikasi ilmu pengetahuan di lingkungan akademik serta mendorong penerapan pengetahuan tersebut untuk kepentingan masyarakat luas.

  1. Raden Edi Fitriyanto, M.GIZI selaku Kepala Pusat KKN DPPM UII yang turut hadir menyambut kedatangan tamu tersebut juga banyak memberikan tambahan informasi terkait penyelenggaraan KKN UII, baik KKN regular maupun KKN Tematik.

Dalam kesempatan tersebut, pihak UMI Makassar juga menyampaikan selayang pandang tentang pengelolaan penelitian dan juga KKN yang dilakukan LPKM UMI Makassar.

Diskusi yang tampak hangat dan akrab itu pun berakhir dengan saling berbagi cinderamata.

Widodo

PENGUMUMAN

Nomor: 758/DirDPPM/80/DPPM/XII/2023

 Tentang

REVISI JADWAL PRA PELAKSANAAN KKN UII ANGKATAN 68 SEMESTER GENAP TA 2023/2024

Diumumkan bagi mahasiswa peserta KKN UII Angkatan 68 Semester Genap Tahun Akademik 2023/2024 diharapkan memperhatikan dan wajib mengikuti jadwal kegiatan pelaksanaan KKN sebagai berikut:

 No

Hari/Tanggal Kegiatan

Keterangan

1. Jum’at, 22 Desember 2023

Pkl 15.00 WIB

Pengumuman Pembagian Unit UIIGateway (UII KKN)
2. Jum’at, 22 Desember 2023

Pkl 15.00 WIB

Pengumuman Pembimbing
3. Jum’at, 22 Desember 2023

Pkl 15.00 WIB

Pengumuman Lokasi KKN
4 Distribusi Perbekalan Mahasiswa (Perwakilan maksimal 1 orang) DPPM Lt. 3

(R.Layanan KKN)

Rabu, 27 Desember 2023

Pkl 08.30 s/d 11.00 WIB

Tahap 1 – unit 1 s/d 25
Rabu, 27 Desember 2023

Pkl 13.00 s/d 15.00 WIB

Tahap 2 – unit 26 s/d 50
Kamis, 28 Desember 2023

Pkl 08.30 s/d 11.00 WIB

Tahap 3 – unit 51 s/d 75
Kamis, 28 Desember 2023

Pkl 13.00 s/d 15.00 WIB

Tahap 4 – unit 76 s/d 117
5.

Pembekalan Kefakultasan/Keprodian mahasiswa kkn

Live streaming youtube channel dppm uii

(Klik disini)

 

Rabu, 27 Desember 2023

Jam 09.00 sd 12.00 WIB

Fakultas Hukum
Rabu, 27 Desember 2023

Jam 13.00 sd 15.00 WIB

Fakultas Bisnis dan Ekonomika
Kamis, 28 Desember 2023

Jam 09.00 sd 12.00 WIB

Fakultas Ilmu Agama Islam
Kamis, 28 Desember 2023

Jam 13.00 sd 15.00 WIB

Fakultas MIPA
Jum’at, 29 Desember 2023

Jam 09.30 sd 12.00 WIB

Fakultas Teknologi Industri
Jum’at, 29 Desember 2023

Jam 13.00 sd 15.00 WIB

Fakultas Teknis Sipil dan Perencanaan
Selasa, 2 Januari 2024

Jam 09.00 sd 12.00 WIB

Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya
Selasa, 2 Januari 2024

Jam 13.00 sd 15.00 WIB

Fakultas Kedokteran
 6 Kamis, 18 Januari 2024

Pukul 07.00 WIB

Pelepasan. Semua unit wajib hadir Auditoirum Kahar Mudzakir
7 Jum’at, 19 Januari 2024

Di lokasi masing-masing

Penerjunan , Pembekalan Kewilayahan – wajib bagi semua mahasiswa Di lokasi masing-masing

Demikian, untuk menjadi perhatian.

Yogyakarta, 20 Desember 2023

Direktur DPPM UII

Ttd

Ir. Eko Siswoyo, S.T., M.Sc.ES., Ph.D.

PENGUMUMAN

No: 752/Dir.DPPM/80/DPPM/XII/2023

Tentang:

PENIADAAN KEGIATAN PENGABDIAN MASYARAKAT YANG DISETARAKAN KKN UII PADA SEMESTER GENAP TA 2023/2024

 

Sehubungan dengan adanya berbagai aktivitas yang berkait erat dengan proses penyelenggaraan PEMILU 2024 (kampanye parpol, dll), maka  bersama ini kami umumkan kepada segenap Mahasiswa UII bahwa untuk Semester Genap TA. 2023/2024 Layanan KKN UII (DPPM UII) MENIADAKAN berbagai kegiatan/aktivitas Pengabdian Masyarakat  yang disetarakan KKN UII.

Keputusan ini terpaksa kami ambil untuk mengurangi dan atau menghindari berbagai potensi tidak baik yang bisa terjadi kepada Mahasiswa peserta kegiatan pengabdian yang disetarakan KKN UII dan atau dosen pembimbing kegiatan tersebut.

 Demikian pengumuman ini kami sampaikan. Atas perhatiannya kami ucapkan terimakasih.

 

Yogyakarta, 11 Desember 2023

Direktur DPPM UII

Ttd

Eko Siswoyo, S.T., M.Sc.ES., Ph.D.